Muslimahwahdah.or.id - MAKASSAR, "Siapa anak sekolah sekarang yang tidak pegang hp?" Tanya Dra.Hj.Handayani Saida, MM, Kepala Bidang Pemberdayaan Perempuan, Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Kab.Enrekang saat membuka acara Tasyakuran Dirosa, Ahad (24/9/23).
Jangan sampai kita menyangka anak kita terlihat berubah menjadi lebih baik karena sering di rumah, jarang lagi berkeliaran keluar dan lebih sering di kamar.
"Apa yang anak lihat, apa yang anak tonton perlu diperhatikan oleh orang tua. Tontonan seks dan pornografi lebih berbahaya daripada narkoba, karena akan selalu terbayang di kepala mereka dan mereka akan berusaha mencoba karena penasaran." Jelasnya lebih lanjut dihadapan ratusan peserta, di Aula Gedung SMP 1 Enrekang.
Handayani Saida membuka acara Tasyakuran Dirosa yang dihelat oleh Muslimah Wahdah Islamiyah Daerah (MWD) Enrekang. Program rutin tahunan ini mengangkat tema "Bersama Alquran Membangun Ummat yang Kuat dan Bermartabat". Dirosa sendiri merupakan program pendidikan Alquran orang dewasa dengan memberikan pengajaran membaca Alquran kepada peserta sebanyak 20x pertemuan.
Di akhir sambutan, Kabid Pemberdayaan Perempuan tersebut berharap ibu ibu peserta menjadi madrasah pertama dan utama dalam menebar kebaikan Alquran dalam keluarga masing-masing.
0 Komentar
Belum ada pesan