MUSLIMAH WAHDAH PUSAT
MUSLIMAH WAHDAH PUSAT
TUTUP

Peserta Dirosa Muslimah Wahdah Maros: Tahun ini Saya Sudah Bisa Mengaji

Muslimahwahdah.or.id - MAKASSAR, Muslimah Wahdah Daerah Maros kembali menggelar kegiatan Tasyakuran Dirosa yang dihadiri 882 peserta dan 20 orang peserta umum, Ahad (30/07/2023).

Kegiatan Tasyakuran ini juga dihadiri oleh Ketua Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Maros, Andi Indira Kusumasari S, STP sekaligus yang membuka acara.

Antusiasme peserta begitu terlihat, tak hanya saat tasyakuran, tetapi juga saat belajar Dirosa.

“Sebelumnya saya tidak bisa mengaji sama sekali, sudah lupa. Ramadhan tahun lalu saya ingin sekali mengaji tapi belum bisa. Alhamdulillah Ramadhan tahun ini sudah bisa berkat ikut dirosa." Cerita Hasna, salah seorang peserta Tasyakuran Dirosa dari Kecamatan Lau, Kabupaten Maros. Ia dengan senang menceritakan bagaimana perjuangannya belajar membaca Alquran melalui metode Dirosa hingga bisa mengaji selama Ramadhan lalu.

Salah satu peserta lain hadir berpagi-pagi bahkan sudah tiba di lokasi kegiatan pukul 06.20 WITA.

“Saya takut tidak dapat tempat duduk," ungkap Juharni, salah seorang peserta dari Kecamatan Marusu yang tercepat datang sekitar pukul 06.20 WITA. Meskipun ia mengaku sedang kurang sehat karena kaki yang sakit dan sulit berjalan namun tak menyurutkan semangatnya untuk datang bahkan menjadi yang peserta tercepat.

Sebelum kegiatan tasyakuran peserta sudah melalui tahapan munaqosah atau ujian terlebih dulu. Tahapan ujian ini untuk mengukur kemampuan peserta Dirosa, sejauh mana pemahamannya terkait huruf-huruf hijaiyah.

“Baru dua malam setelah ibu meninggal, saya dari makassar langsung turun tengah malam agar bisa ke masjid subuh-subuh ikut ujian (Munaqosah)." lanjutnya Juharni mengisahkan.

“Semangat mentongka mau belajar kasian, kita ini sudah miskin di dunia, kalau di akhirat juga tidak ada, apami kodong,” tambahnya dengan aksen makassar.

Kegiatan Tasyakuran Dirosa ini sebagai bentuk perayaan setelah sukses menyelesaikan program Dirosa dengan 20 kali pertemuan.

Di akhir kegiatan, peserta pun masih antusias mengantri untuk sesi photoboot, bahkan ada yang sampai membawa bunga selayaknya peserta wisuda. Lalu, sebelum meninggalkan gedung peserta mengucapkan terima kasih kepada panitia dan merasa sangat bersyukur bisa mengikuti kegiatan pada hari ini.

Rona-rona bahagia dari para peserta terlihat jelas bukan hanya dari semangatnya yang datang berbondong-bondong sejak pagi tapi juga antusiasnya saat menunggu nama-nama mereka disebutkan satu persatu ke atas panggung untuk menerima sertifikat. Selain peserta, kemeriahan acara hari ini juga di dukung oleh kerjasama dari seluruh panitia dan EO sehingga kegiatan ini bisa berlangsung tanpa ada kendala yang berarti.

0 Komentar

Belum ada pesan

Tinggalkan Pesan