MUSLIMAH WAHDAH PUSAT
MUSLIMAH WAHDAH PUSAT
TUTUP

Tebar Iftar Muslimah Wahdah  Majene Membawa Kebahagiaan Bagi Masyarakat

Muslimahwahdah.or.id - Majene, Muslimahwahdah.or.id -  Muslimah Wahdah Majene kembali menggelar Tebar Ifthar Akbar Tahap I di Masjid Raudhatul Asy Syakirin, Lingkungan Pasanggrahan pada hari Jumat dirangkaikan dengan Pengajian Muslimah (31/03/23).

Melalui kerjasama dengan DPD Wahdah Islamiyah Majene, Tebar Iftar ini membagikan sebanyak 160 paket iftar kepada masyarakat Lingkungan Pasanggrahan.

Hadir Kepala Lingkungan Pasanggrahan, Sugianti untuk memberikan sambutan sekaligus membuka acara secara resmi. Ia menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Muslimah Wahdah Daerah Majene.  "Terima kasih kepada ibu-ibu muslimah yang telah memberikan bantuan berupa takjil kepada kita semua dan mudah-mudahan apa yang dilakukan ini mendapat balasan dari Allah dengan balasan yang lebih baik," ungkapnya

Sementara itu,   Ketua Muslimah Wahdah Majene, Ustadzah Nasriah juga menyampaikan harapannya untuk kegiatan ini. "Mudah-mudahan kedatangan kami pada hari ini di sini dengan tidak membawa apapun sebenarnya, cuma bermodalkan niat bersilaturahmi sekaligus menyampaikan amanah dari para dermawan untuk menyebarkan iftar, bantuan makanan berbuka puasa insyaa Allah dan mudah-mudahan kedatangan kami tidaklah asing untuk semuanya," ujarnya. 

Event Terkait #tebariftharnusantara

Lebih jauh ia menyampaikan bahwa program seperti ini diadakan setiap tahun oleh Muslimah Wahdah Majene, meskipun tahun ini baru pertama kali diadakan dan mudah-mudahan disambut baik dan juga duduknya kita di sini bisa membawa manfaat untuk kita semua terutama di sisi Allah Subhanahu wa ta'ala, 

Menariknya,  ada inspirasi dari peserta yang harus jalan kaki mendaki gunung sekitar kurang lebih 1 kilometer untuk bisa sampai di kegiatan ini yakni Siti Sarmila. Ia mengungkapkan rasa syukur karena lewat Dirosa alhamdulilah bisa belajar Al Qur'an meskipun sudah tua. Dengan logat bahasa Mandarnya beliau berkata" Masaema na'u mauang inai tori' di'e nama'ajara e..? (Sudah lama bilang siapa ini kira-kira yang bisa mengajar saya?)," ujarnya  penuh dengan  syukur. 

Pun dengan Shalehah, salah satu warga disana mengungkapkan perasaan senangnya belajar dirosa. “Alhamdulillaah baru- baru ini bergabung. Seorang Ibu janda dua  anak yang kedua anaknya kerja merantau dan tinggal sendiri, namun tidak surut semangatnya belajar dirosa  meskipun punya kesibukan sebagai karyawan di salah satu warung makan yang ada di Majene,” ujarnya. 

Insya Allah Tebar Ifthar ini akan dilaksanakan di beberapa titik di Kabupaten Majene. Nantikan Tebar Ifthar Tahap II.

0 Komentar

Belum ada pesan

Tinggalkan Pesan