MUSLIMAH WAHDAH PUSAT
MUSLIMAH WAHDAH PUSAT
TUTUP

Serentak 10 Daerah, Muslimah Wahdah Jabar Gelar Daurah Ramadhan Muslimah,

Muslimahwahdah.or.id - Bandung, Muslimahwahdah.or.id – Ramadhan bulan mulia, tamu agung untuk mereka yang berharap ampunan dan surga-Nya. Ratusan muslimah hadiri Daurah Ramadhan Muslimah 1444 H secara luring yang tersebar di 10 daerah se-Jawa Barat pada Sabtu-Ahad (11-12/03/2023).

Mengangkat tema “Sejuta Harapan Wujudkan Harapan Penuh Berkah”, kegiatan ini bertujuan untuk membekali pemahaman muslimah dalam menyambut bulan suci Ramadhan agar bisa meraih kemenangan hingga akhir bulan ramadhan.

Sebagai pelaksana, Departemen Dakwah Muslimah Wahdah Pusat dan Divisi Dakwah Muslimah Wahdah Islamiyah Jawa Barat melaksanakan kegiatan rutin tahunan ini di Kota Bandung dan Cimahi, Kabupaten Bandung, Kabupaten Bandung Barat, Kota Bogor, Kabupaten Bogor, Kabupaten Sukabumi, Kabupaten Cianjur, Kabupaten Bekasi, Kota Bekasi dan Kabupaten Karawang.

Muslimah yang hadir diberikan pembekalan dan motivasi dengan materi seputar Ramadhan seperti Fiqih Puasa dan Amaliah Ramadhan. Selain itu peserta diajak untuk berpartisipasi pada program Ramadhan yang diadakan seperti tebar Ifthar dan donasi Ramadhan.

Ustadzah Rima Agustina, S.IP selaku Ketua Divisi Dakwah Muslimah Jabar mengatakan bahwa DRM ini sebagai berkal menyambut Ramadhan.  “DRM tahun ini merupakan moment awal kegiatan syiar yang dilakukan secara offline pasca mereda pandemi. Dakwah Muslimah Jabar mengawal persiapan dari tiap titik mulai dari tim acara, publikasi, perlengkapan dan dana. Semoga DRM tahun ini memberikan warna tersendiri bagi para peserta untuk mempersiapkan Ramadhan terbaiknya di tahun ini dan tentunya semoga semakin meningkatkan soliditas para pengurus di setiap MWD,” ujarnya.

Muslimah Wahdah Jabar juga berharap semoga dengan mengikuti Daurah Ramadhan Muslimah, para peserta bisa meningkatkan keimanan serta menggapai keberkahan hidup di bulan Ramadhan yang penuh berkah.

0 Komentar

Belum ada pesan

Tinggalkan Pesan