MUSLIMAH WAHDAH PUSAT
MUSLIMAH WAHDAH PUSAT
TUTUP

Muslimah Wahdah Islamiyah Baubau Adakan Silaturrahmi Muslimah Sekaligus Tebar Ifthar

Muslimahwahdah.or.id - Baubau, Bulan Ramadhan bulan yang sangat dinantikan kaum muslimin. Bulan yang terdapat banyak keutamaan, bulan diturunkan Al Qur'an, juga bulan penuh berkah. Muslimah DPD Wahdah Islamiyah Baubau memanfaatkan momentum spesial ini dengan mengadakan Silaturrahmi Muslimah yang dirangkaikan dengan Tebar Ifthar Akbar Nusantara.

Kegiatan ini merupakan agenda rutin tiap tahunnya yang kali ini diadakan di enam titik kecamatan. Kecamatan Wolio, Kecamatan Betoambari, Kecamatan Murhum, Kecamatan Batupoaro, Kecamatan Bungi, dan Kecamatan Kokalukuna. Jum'at (22/03/2024). 

Adapun kegiatan Tebar Ifthar Nusantara ini merupakan rangkaian tebar Ifthar Akbar yang diselenggarakan di 34 wilayah se Sulawesi Tenggara. Kali ini dikemas dengan Silaturrahmi Muslimah di beberapa masjid yang di kecamatan Murhum  dihadiri sebanyak 71 peserta. 

Sementara itu,  Kecamatan Wolio tepatnya di masjid Jami'Sulaiman Al Munawar dihadiri sebanyak sembilan peserta, di Kecamatan Batupoaro tepatnya di masjid Jami'Nurul Falah dihadiri sepuluh orang, di Aula Kantor Kecamatan Betoambari dihadiri 26 peserta, dan beberapa titik di Kecamatan Bungi. 

Event Terkait #tebariftharnusantara

Selain itu, Tebar Ifthar juga disebarkan dengan menggunakan metode door to door oleh panitia pelaksana. Adapun jumlah paket yang ditebar kali ini sebanyak 500 paket.

Melalui Silaturrahmi Muslimah, Ustadzah Astuti, S.Pi membekali peserta untuk memanfaatkan bulan Ramadhan dengan banyak-banyak mendekati diri dengan Al Qur'an, bahwasanya sesuatu yang berkaitan dengan Al Qur'an  akan menjadi mulia.

Lebih lanjut, Ketua Muslimah Wahdah Islamiyah Kecamatan Murhum menuturkan bahwa pertemuan kita ini adalah pertemuan yang ditakdirkan oleh Allah jauh sebelum terciptanya langit dan bumi, Hal ini senada yang diungkapkan Ustadzah Nur Mala, S.Si.  'Pertemuan ini insya Allah pertemuan yang semoga Allah berkahi, karena pertemuan ini karena sebab Al Qur'an,' ujarnya. 

Sebagai salah satu peserta Silaturahmi muslimah Nurmawati menyampaikan rasa bahagianya yang tak terhingga, dengan adanya kegiatan ini bisa menjadi wadah untuk kami terkhusus saya sendiri untuk belajar lagi memperbaiki bacaan Al Qur'an. 

"Saya ini mengaji-mengaji, tapi saya tidak tau apakah ini sudah betul apa belum. Semoga dengan kegiatan ini bisa menjadikan kami Istiqomah bersama Al Qur'an,' ujar mama Astrid sapaannya. 

Ustadzah Hasty Hamzah, S.Si selaku Ketua Muslimah DPD Wahdah Islamiyah Baubau menuturkan melalui kegiatan ini selain untuk memberikan manfaat kepada saudara–saudara kaum muslimin, juga untuk mengamalkan salah satu sunnah Rasul di bulan Ramadhan yaitu memberi makan orang yang berpuasa.

"Terimakasih kepada seluruh panitia dan dermawan yang telah berpartisipasi sebagai donatur buka puasa. Teriring doa Syukron Jazaakumullahu Khairan," tuturnya. 

Koresponden Muslimah Wahdah Baubau

0 Komentar

Belum ada pesan

Tinggalkan Pesan