Muslimahwahdah.or.id - MAKASSAR, Muslimahwahdah.or.id - Panitia Amaliah Ramadhan (PAR) Muslimah wahdah Islamiyah Gowa Kembali melaksanakan kegiatan tebar iftar Akbar, Jumat (31/03/2023). Tebar iftar ini merupakan kegiatan yang bertujuan untuk menumbuhkan rasa empati kepada sesama dan mempererat ukhuwah serta silaturahmi sesama muslim. Tebar ifthar merupakan kegiatan rutin setiap bulan Ramadan.
Sebanyak 1.487 paket tebar ifthar akbar telah dibagikan kepada masyarakat di beberapa titik yakni di MWD Gowa sebanyak 100 paket, Kecamatan Sombaopu 300 paket, Kecamatan Pallangga 200 paket, Kecamatan Barombong 200 paket, Kecamatan Bontomarannu 150 paket, Kecamatan Bontonompo 150 paket, Kecamatan Bajeng 100 paket, Kecamatan Parangloe 100 paket, Kecamatan Tinggimoncong 100 paket dan Kecamatan Bajeng Barat 75 paket.
Baca Juga:
Ustadzah Zukmawati, S,Pd sebagai Ketua Panitia Amaliah Ramadhan (PAR) Muslimah Wahdah Islamiyah Gowa menyampaikan harapannya dalam tebar iftar kali ini. “Semoga dengan kegiatan ini mampu mendorong kesadaran masyarakat, menumbuhkan empati kita terhadap sesama, dan melahirkan pribadi yang gemar untuk saling membantu terkait kebutuhan sosial dan ekonomi di masyarakat kita sehingga terbangun solidaritas dan kebersamaan dalam masyarakat khususnya di Kabupaten Gowa,” ujarnya
Sementara itu, Anita Rahma, Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan Sombaopu berharap kegiatan ini terus ada. “Kami berharap bahwa kegiatan seperti ini harus senantiasa kita tingkatkan,“ ujarnya.
Semangat dan antusiasme masyarakat dalam tebar ifthar ini sangat tinggi dan disambut dengan baik, dengan kerjasama dari panitia yang banyak membantu walaupun kondisi di beberapa titik sedang diguyur hujan tetap semangat mengantarkan langsung ke rumah para warga. Seperti salah satu penerima iftar, Husni Dg. So’na mengungkapkan rasa syukurnya dengan terselenggaranya kegiatan ini.
0 Komentar
Belum ada pesan