MUSLIMAH WAHDAH PUSAT
MUSLIMAH WAHDAH PUSAT
TUTUP

Mukerda Ke-XV Muslimah DPD Wahdah Islamiyah Bulukumba, Ketua PKK Kembali Beri Apresiasi

Muslimahwahdah.or.id - MAKASSAR, Muslimah Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Wahdah Islamiyah Kabupaten Bulukumba kembali gelar Musyawarah Kerja Daerah (Mukerda) yang rutin dilaksanakan tiap tahun.

Mukerda ke-XV yang dilaksanakan di Kantor Pusat Dakwah Muslimah (PDM) Wahdah Islamiyah akan berlangsung selama dua hari, Sabtu-Ahad (30-31/12/2023).

Mengangkat tema "Meningkatkan Soliditas dan Kolaborasi Mewujudkan Indonesia Maju", kegiatan ini dihadiri oleh Nurlaela sebagai pembuka acara, mewakili ketua PKK kabupaten Bulukumba.

Dalam sambutannya, beliau menyampaikan apresiasi dan penghargaan kepada DPD Muslimah Wahdah Islamiyah Bulukumba.

"Apresiasi dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada DPD muslimah Wahdah Islamiyah yang selama ini banyak membantu pemerintah khususnya dalam hal pembinaan keagamaan," ungkapnya.

"Ormas wahdah ini luar biasa yah. Sudah banyak berkontribusi pada pemerintah terutama di bidang pendidikan Al-Qur'an," tuturnya kembali.

Lebih lanjut, pengurus Pokja I Tim Penggerak PKK tersebut juga membacakan harapan-harapan ketuanya.

"Saya harap, mukerda ke-XV kali ini akan semakin mengokohkan cita-cita dan perjuangan dari pendiri Wahdah Islamiyah. Mukerda kali ini harus dimanfaatkan secara maksimal untuk merancang dan menyusun program-program kerja yang lebih real," pesannya.

Setelah pembukaan, acara tersebut dilanjutkan dengan pembacaan tata tertib, penyampaian laporan dari tiap departemen, dan musyawarah komisi.

Adapun agenda esok hari yaitu pembahasan dari hasil musyawarah komisi, taujih, dan penutupan.

Laporan: Humas MWD Bulukumba

0 Komentar

Belum ada pesan

Tinggalkan Pesan