Muslimahwahdah.or.id - MAKASSAR, Muslimahwahdah.or.id – Antusias ibu-ibu pada siang hari bada dhuhur, Sabtu (11/3/2023) mengikuti Daurah Ramadhan Muslimah yang diselenggarakan Muslimah Wahdah Daerah Kabupaten Bogor memadati Aula Mushallah Annuruddini RT 02/08 karanggan tua- Gunung Putri Kab. Bogor.
Ustadzah Dina Khairina S.E, Ketua MWD menyampaikan tujuan kegiatan ini tentunya sebagai syiar dakwah dan sebagai sarana agar kita para muslimah benar- benar mempersiapkan diri untuk menyambut datangnya bulan mulia, bulan suci ramadhan.
Baca Juga:
Kegiatan ini juga menghadirkan pemateri, ustadzah Muhdaniar M.si yang membawakan materi meraih berkah puasa dan Amaliah Ramadhan. Dalam pemaparannya ia menyampaikan kepada peserta memanfaatkan Ramadan dengan baik.
” Untuk para ibu-ibu memanfaatkan sebaik baiknya momentum Ramadhan untuk mendapatkan syurgaNya Allah, lebih baik lagi dalam memperlakukan suami, lebih bisa mengontrol emosi terhadap anak-anak, banyak- banyak khatam Al-Qur’an,” ujarnya.
Tak kalah pentingnya yang membuat ibu- ibu begitu tergugah adalah agar ilmu daurah Ramadhan ini untuk menjadikan diri finalis- finalis Ramadhan. Selepas dari Ramadhan dengan dosanya diampuni Allah.
Acara ini di meriahkan dengan persembahan dari anak-anak berupa hafalan surah dan puisi, dari rumah Qur’an Qurratun ayun.
0 Komentar
Belum ada pesan