MUSLIMAH WAHDAH PUSAT
MUSLIMAH WAHDAH PUSAT
TUTUP

Inspirasi Gema Majelis Taklim Mamuju: Agar Bahtera Rumah Tangga Berlabuh di Surga

Muslimahwahdah.or.id - Mamuju, Membangun mahligai rumah tangga merupakan impian setiap anak Adam. Dimana pernikahan tidak hanya mengubah status seseorang, namun juga berarti dihalalkannya sesuatu yang haram, sehingga sebuah dosa berganti menjadi ibadah. 

Namun merawat komitmen pernikahan tidaklah mudah, dibutuhkan perbekalan dan berbagai alat penunjang agar bahtera yang berlayar mengarungi samudera kehidupan siap menghadapi segala situasi, karena ombak tidak selamanya tenang, terjangan badai selalu siap menghadang.

Muslimah Wahdah Daerah Mamuju mewadahi setiap muslimah yang telah dan akan menyempurnakan separuh agama untuk menambah bekal perjalanan dalam kegiatan Gema Majelis Taklim dengan tema "Merawat Komitmen Pernikahan, Meniti Jalan Menuju Surga" pada Ahad (6/10/24).

Hadir sebagai pemateri yaitu daiyah Muslimah Wahdah, Ustadzah Syamsi Asni Maknun,  S.E. Dalam materinya, ia mengajak seluruh peserta untuk mengaplikasikan ilmu yang telah didapatkan, agar kebersamaan di dunia bersama keluarga bisa berlanjut hingga ke Surga.

"Sesuai dengan tema kegiatan, ilmu ini harus digemakan dan kita bersepakat untuk merawat pernikahan dengan memastikan semua berjalan sesuai perintah Allah. Maka kita harus terus mendekat kepada Allah, menyadari bahwa pernikahan adalah 'mitsaqan ghalizha' yang harus dijaga dengan kesungguhan," ujarnya. 

Ketua MWD Mamuju, Ustadzah Nurlina, S.Si., mengawali sambutannya dengan memperkenalkan profil lembaga Muslimah Wahdah Islamiyah. "Perintisan dan pengolahan majelis taklim menjadi salah satu proyek besar MWD Mamuju, karena kami memahami bahwa Ibu adalah pendidik anak yang pertama dan utama. GMT merupakan event akbar bagi seluruh majelis taklim yang ada di Mamuju untuk membangun silaturahmi," ungkapnya.

"Kami juga membuka tangan kepada majelis taklim lain yang ingin belajar al Qur'an menggunakan metode Dirosa, maupun yang ingin difasilitasi pelatihan Pembekalan Penyelenggaraan Jenazah (PPJ)," tambahnya.

Sejalan dengan visi misi Muslimah Wahdah, Ketua Umum Badan Kontak Majelis Taklim Kabupaten Mamuju mendukung upaya pengembangan majelis taklim dengan memenuhi undangan yang diberikan untuk menyampaikan sambutan di hadapan 244 orang muslimah yang memenuhi ballroom Hotel Pantai Indah.

Hj. St. Salma Duka, S.Ag. mengutarakan apresiasi besar dengan terselenggaranya kegiatan GMT, "Saya melihat Muslimah Wahdah terus menjaga konsistensi dalam pengelolaan majelis-majelis taklim di Mamuju, termasuk dalam mengadakan acara besar lain yang sangat jarang dilakukan oleh BKMT sendiri. Semoga majelis taklim bisa diberdayakan untuk kegiatan dakwah untuk menambah pengetahuan agama,"

Sementara itu, Nadira, salah satu peserta mengutarakan rasa syukur dan membuat seluruh peserta riuh menggemakan suara takbir, "Ilmu yang saya dapat bisa saya ajarkan kepada anak-anak sebagai bekal untuk mereka. Semoga tahun depan bisa diadakan lagi, bisa bekerja sama dengan pemerintah karena cantik dan mewah sekali ini kegiatan, pasti mahalki. Terima kasih juga semua pantia, ALLAHU AKBAR!!!," ujarnya dengan semangat. 

Dari GMT ini akhirnya terbentuk 2 majelis taklim, yakni MT AL Anbiya dan MT Nurul Ittihad. Semoga seluruh peserta majelis taklim bisa istiqomah dalam menuntut ilmu sebagai bekal untuk membentuk generasi islami.

 

 

0 Komentar

Belum ada pesan

Tinggalkan Pesan