MUSLIMAH WAHDAH PUSAT
MUSLIMAH WAHDAH PUSAT
TUTUP

Ingin Mahir Membuat Flyer Dakwah, Muslimah Wahdah Bantaeng Ikuti Pembekalan Dakwah Digital

Muslimahwahdah.or.id - MAKASSAR, Di era milenial ini, dimana informasi dan komunikasi sudah berada dalam genggaman. Teknologi sudah semakin canggih, ada Facebook, Instagram, whatsapp dan lain-lain. Hampir semua orang sudah memanfaatkannya baik yang positif maupun negatif.

Kita pun jangan sampai ketinggalan memanfaatkan teknologi tersebut untuk kebaikan. Salah satunya kita dituntut berdakwah lewat digital.

Untuk menjawab tantangan tersebut, maka Unit Humas dan Informasi Komunikasi Muslimah Wahdah Daerah (MWD) Bantaeng adakan kegiatan Pembekalan Dakwah Digital yang di hadiri oleh 29 peserta dari utusan Muslimah Wahdah Cabang (MWC) dan unit-unit yang ada di MWD Bantaeng, bertempat di Ruang Kelas SDIT Al Ihsan WI Bantaeng, Jl. Bakri, Ahad (29/10/2023).

Kegiatan ini mengangkat tema "Sosmedku, Dakwahku" dengan tujuan untuk meningkatkan skill berdakwah di sosial media.

Ustadzah Noviana Haris dalam materinya mengungkapkan bahwa nggak harus punya bakat seni untuk bisa berdakwah di sosial media, karena bakat itu dipelajari, dilatih dan diamalkan. Yang terpenting mau belajar dan Istiqomah.

"PixelLab ini hanya pemeran pendukung, gunakan aplikasi apa saja yang kalian kuasai untuk membuat flyer/motivasi dakwah", ujar Koordinator Unit Humas & Infokom MWD Bantaeng.

Ia menambahkan bahwa seorang pengurus harusnya aktif juga dalam berdakwah di sosial media. "Hendaklah selalu memakai baju pengurus kita dimanapun berada, baik itu di dunia nyata maupun di dunia maya. Luruskan niat kita berdakwah di sosmed karena Allah semata. Walaupun kita eksis. Tiada lain karena kita ingin dakwah ini juga eksis di dunia maya, bukannya kita ingin mencari popularitas atau ingin terkenal macam youtuber atau selebgram," pesannya.

Nah, berikut adalah hal-hal yang harus disiapkan dalam membuat flyer dakwah yang menarik.

1. Judul

Hendaklah judul adalah sesuatu yang menarik mata para netizen, bisa yang lagi trend dan viral saat itu tapi tetap dalam konteks islami.

2. Isi

Isi adalah penjelasan singkat dari judul bisa berupa dalil atau sesuatu yang menguatkan judul.

3. Logo

Idealnya kita memiliki logo masing-masing sebagai identitas atau branding kita.

4. Informasi / alamat akun media sosial

Sebaiknya mencantumkan alamat akun media sosial kita agar pengikut kita mudah  mencari laman kita.

Demikianlah ilmu yang dibagikan kepada peserta, dengan harapan agar selepas pembekalan ini, para peserta dapat bersemangat lagi berdakwah bukan hanya di dunia nyata tapi juga di dunia maya. (Zainab)

0 Komentar

Belum ada pesan

Tinggalkan Pesan