MUSLIMAH WAHDAH PUSAT
MUSLIMAH WAHDAH PUSAT
TUTUP

Farida Ariyani, Kepala DSP3A Kabupaten Nunukan Melalui Daurah Ramadhan Ajak Peserta Semangat Ikut Taklim

Muslimahwahdah.or.id - MAKASSAR, Muslimahwahdah.or.id – Dengan mengusung tema Nasional ‘Sejuta Harapan Wujudkan Ramadhan Penuh Berkah’, Unit Dakwah Muslimah DPD Wahdah Islamiyah Nunukan menggelar Daurah Ramadhan Muslimah (DRM) pada dua titik yakni Titik 1 bertempat di New Lenfin Hotel Cafe&Resto, Ahad (12/03/2023) dan Titik 2 bertempat di Masjid Al Munawwarah Pembeliangan, Ahad (05/03/2023) lalu.

Agenda tahunan nasional ini bertujuan untuk membekali muslimah menyambut ramadhan lebih baik dengan berbekal program program amaliah yang berkualitas.  Sehingga dapat mewujudkan kehidupan yang lebih berberkah.

DRM di titik Nunukan menghadirkan sebanyak 116 muslimah dan DRM titik Sebuku menghadirkan 239 peserta. Turut hadir Faridah Ariyani, SE,M.AP selaku perwakilan dari Ibu Bupati Nunukan.

Farida menyampaikan terkait  beberapa hal utama yang dipersiapkan agar Ramadhan benar-benar semarak dan berkesan dalam hati. Diantaranya merenungi diri, selalu berusaha berbuat baik, berusaha meningkatkan amalan ibadah dan mengadakan hubungan silaturahmi dengan keluarga, kerabat, tetangga dan teman. Selain itu sangat penting untuk membersihkan yang sifatnya lahiriyah dan jasmaniah,” jelasnya.

Selain itu, ia juga mengapresiasi atas kegiatan yang dilaksanakan oleh Muslimah DPD Wahdah Islamiyah Nunukan. Kepala Dinas Sosial, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DSP3A) kabupaten Nunukan ini juga mengajak ibu-ibu untuk aktif menghadiri taklim. “Ayo ibu-ibu kita aktif dalam menghadiri majelis taklim, karena ibu adalah madrasah pertama bagi anaknya, selain itu dalam majelis taklim inilah kita mendapat pengajaran tentang pola asuh anak dan tentang rumah tangga keluarga sakinah,” pungkasnya mengakiri sambutannya.

Senada,  Hj. Djamilah selaku perwakilan Kepala Kementrian Agama Kabupaten Nunukan juga berharap kelompok-kelompok belajar Al-Qur’an yang telah dibentuk oleh Muslimah Wahdah Nunukan harus terus digalakkan untuk memberikan kontribusi dalam kehidupan muslimah yang ada di Nunukan.

Salah satu pemateri yakni Ustadzah Zunarni, S.Pd mengawali materinya dengan menanyakan “Mengapa harus belajar Fiqh puasa?” respon peserta dalam menjawab pertanyaan diawal ini sudah menunjukkan antusiasme mereka untuk menerima materi. Selanjutnya, Daiyah Muslimah DPD Wahdah islamiyah Nunukan ini menyampaikan beberapa point penting pengetahuan seputar bulan Ramadhan dan Fiqih-fiqih seputar puasa.

Begitupula dengan Ustadzah Jackline Bt. Mohd Idrus, S.Kep,Ns selaku pemateri kedua, beliau menyampaikan “keberkahan ramadhan kita raih jika kita berhasil mendapatkan keutamaan ramadhan ini. karena semua ini adalah kebutuhan utama kita dalam meraih kebahagian dunia dan akhirat’. Secara keseluruhan yang disajikan dalam materi kedua ini adalah tentang amalan-amalan di bulan Ramadhan.

Di tengah materi seputar sedekah, moderator mencoba untuk memberikan tantangan kepada peserta dalam praktek sedekah menyambut bulan Ramadhan.  Sekali lagi dapat terlihat bahwa apa yang disampaikan pemateri dapat merasuk dalam hati peserta, sehingga tantangan dari ustadzah Mila Karmila, S.Si disambut baik dengan banyaknya peserta bersedekah di momen kegiatan ini.

Nurdaya, salah satu peserta mengungkapkan semangatnya bisa hadir dalam kegiatan ini. “Saya sebagai peserta Daurah Ramadhan yang diselenggarakan di Hotel Lenfin mengucapkan banyak terima kasih kepada panitia pelaksana dan terkhusus buat Ustadzah Zunarni dan Ustadzah Jakcline , terimakasih materinya ibu pas banget dalam menyambut bulan suci Ramadhan. Semoga kita semua selalu diringankan langkahnya dlm berbuat kebaikan,” ungkapnya ketika di akhir kegiatan.

Koresponden Nunukan

0 Komentar

Belum ada pesan

Tinggalkan Pesan