Muslimahwahdah.or.id - MAKASSAR, Daurah Ramadhan Muslimah (DRM) kembali hadir sebagai agenda tahunan yang selalu dinantikan. Pada tahun ini, Muslimah DPD Wahdah Islamiyah Kota Bogor menggelar acara di Rumah Qur’an (RQ) Al-Jadid, RT.04/RW.01, Tegal Waru, Kec. Ciampea, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Sabtu (15/2/2025)
Bertema "Refleksi Akhlak Mulia di Bulan Berkah," kegiatan ini bertujuan untuk menginspirasi Muslimah dalam menyambut Ramadhan dengan persiapan spiritual yang matang.
Baca Juga:
Acara semakin semarak dengan penampilan para santri RQ Al-Jadid yang membawakan hafalan Al-Qur’an dan nasyid "Aku Ingin Jadi Hafiz Qur’an." Antusiasme peserta pun terlihat jelas, seperti yang disampaikan oleh Ustazah Lilis Lisnawati, S.E., Ketua Muslimah Wahdah Daerah (MWD).
"Ini adalah kali kedua DRM diadakan di Ciampea, dan alhamdulillah, antusias ibu-ibu tetap luar biasa, dengan jumlah peserta mencapai 85 orang," ujarnya.
Kegiatan resmi dibuka oleh Ibu RT setempat, Eliya Hasanah, yang berharap agar acara ini menjadi sarana untuk mengingatkan kita semua dalam menjadikan Ramadhan lebih bermakna.
Sesi materi disampaikan oleh Ustazah Ariyanti Rasmin, S.Pd.I., Wakil Ketua 2 Muslimah Wahdah Pusat. Dalam pemaparannya, Ustazah Ariyanti menekankan pentingnya persiapan menyambut Ramadhan.
"Para sahabat Rasulullah dahulu memohon kepada Allah selama enam bulan agar dipertemukan dengan bulan penuh berkah ini," ujarnya.
"Ramadhan yang sesuai dengan tuntunan Sunnah akan menghasilkan buah taqwa yang terimplementasikan dalam akidah yang kokoh, ibadah yang lurus, dan akhlak yang mulia. Dengan akhlak yang mulia, seorang hamba akan bisa mengendalikan hawa nafsunya, sehingga ibadah-ibadah di bulan Ramadhan dapat lebih terkontrol," tambah supervisor MWW Jawa Barat ini.
Sebagai bentuk apresiasi, panitia menyiapkan doorprize spesial berupa kompor dua tungku, dispenser, dan kipas angin. Suasana semakin meriah saat nomor undian dikocok, dan peserta berdebar-debar menanti keberuntungan mereka.
Dengan penuh harapan, DRM 2025 tidak hanya menjadi ajang silaturahmi, tetapi juga memberikan ibrah berharga bagi peserta agar dapat menjalani Ramadhan dengan lebih baik dan penuh keberkahan.
Husnul Bidayah, MWD Kota Bogor
0 Komentar
Belum ada pesan