Muslimahwahdah.or.id - MAKASSAR, Muslimahwahdah.or.id – Berkolaborasi dengan T-QAD (Ta’imul Qur’an lil Aulad Jogjakarta) Muslimah wahdah islamiya menyajikan pesantren ramadhan daring (online) untuk anak usia 4- 12 tahun. “di bulan suci Ramadan, melaksanakan ibadah secara optimal menjadi sesuatu yang wajib dilakukan, selama ini dunia daring (online) lebih banyak menyajikan ceramah khusus orang tua nah dalam kesempatan ini kami ingin memberikan sebuah sajian yang berbeda dengan menyasar anak-anak yang menghabiskan libur selama masa pandemic dengan dirumah saja, demikian ungkap kadep humas dan infokom muslimah wahdah disela launching pembukaan perdana program Sabtu (9/5/2020).
Kegiatan pesantren ramadhan online ini menyajikan 48 kisah sahabat nabi dan berbagi kisa-kisah inspiratif lainnya, yang dibawakan oleh Tim T-QAD dimotori oleh Ka Ari Prabowo Selalu ketua T-Qad Ibnu Katsir.
Di antusiasi oleh 600 pendaftar online kegiatan pesantren ramadhan online akan berlangsung selama 12 hari dari 16 ramadhan- 27 Ramadhan 1441. Di pesantren ramadhan online ini, peserta akan mendapatkan sejumlah fasilitas, yakni modul, buku pemandu aktivitas harian (jurnal Ramadhan), e-report (laporan hasil belajar) serta e-portfolio (sertifikat).
Selain mendapatkan materi secara daring, siswa juga diajak untuk mengaplikasikan materi tersebut dalam keseharian selama bulan Ramadhan. Setiap materi akan disampaikan melalui audio, visual, dan juga permainan menarik yang dapat membantu peserta menikmati kegiatan belajar kisah para nabi selama selama berpuasa. (Red)
0 Komentar
Belum ada pesan