MUSLIMAH WAHDAH PUSAT
MUSLIMAH WAHDAH PUSAT
TUTUP

Muslimah Wahdah Makassar Tebar Ifthar di Tengah Pandemi Covid-19

Muslimahwahdah.or.id - MAKASSAR, Meskipun di tengah pandemi global yang mengharuskan untuk beraktivitas apapun dari rumah baik itu ibadah, kerja maupun belajar tak menyurutkan semangat berbagi di tengah bulan yang penuh berkah. Sebagai wujud kepedulian terhadap sesama, Muslimah Wahdah Makassar kembali mengadakan tebar ifthar pada masyarakat umum dan panti asuhan yang terdampak pandemi Covid-19. Kegiatan yang dimulai sejak Ahad (27/04/2020) ini akan berlangsung selama bulan Ramadhan.

Pembagian paket ifthar ini berupa nasi dos dan juga sembako disambut baik dengan warga. Panti Asuhan Rabbani dan Cendekia adalah salah satu panti yang turut merasakan Tebar Ifthar ini. Pembina panti merasa bersyukur atas sumbangan bagi para donatur atas kiriman buka puasanya.

Hingga Ahad (3/05/20) paket ifthar yang telah dibagikan berjumlah 1.270 paket, sedang sembako sebanyak 33 paket. Paket ini dibagikan di beberapa kecamatan di Kota Makassar. Pembagian paket ifthar ini terus berlangsung, insya Allah hingga akhir Ramadhan.

Rahmawati Ukkas selaku Ketua Unit Sosial Muslimah Wahdah Makassar berharap dengan adanya pemberian bantuan yang tidak seberapa bisa memberikan kebahagiaan kecil bagi masyarakat di tengah ujian bencana nasional yang sedang melanda negeri kita saat ini.

Mudah-mudahan masyarakat bahagia dan merasa terpedulikan dengan adanya Program Ifthar Nusantara ini,” ujarnya ketika dihubungi via WhatsApp. Rahmawati menambahkan apalagi syariat agama islam memerintahkan untuk saling berbuat kebaikan.

Ketua Muslimah Wahdah Makassar, Sitti Mulida, S, Pi mengatakan adanya kegiatan ini bisa menjadi cara agar musibah pandemi segera berakhir.
“Semoga kita bisa menjadikan ifthor yang kita lakukan sebagai salah satu wasilah berdo’a pada Allah agar ujian ini segera berlalu.”

Baca juga http://muslimahwahdah.or.id/muslimah-wahdah-mamuju-salurkan-paket-ifhtor-buka-puasa/

0 Komentar

Belum ada pesan

Tinggalkan Pesan