MUSLIMAH WAHDAH PUSAT
MUSLIMAH WAHDAH PUSAT
TUTUP

Muslimah Wahdah Makassar Berbagi 3.140 Paket Ifthar

Muslimahwahdah.or.id - MAKASSAR, Sebagai wujud khidmat dan kepedulian ummat, Muslimah Wahdah Islamiyah mengadakan Tebar Ifthar Nusantara Akbar serentak di seluruh MWD se-Indonesia.

Muslimah Wahdah Daerah (MWD) Makassar menjadi bagian dari tebar Ifthar Akbar ini. Sebanyak 3.140 paket ifthar dibagikan untuk 29 titik yang tersebar di 15 kecamatan, Jumat (8/5/20).

Pembagian paket buka puasa dilakukan dengan memerhatikan Standar Operasional Prosedural (SOP) Protokol Kesehatan di tengah pandemi Covid-19. Seperti memakai masker dan physical distancing. Paket tebar ifthar ini dibagikan oleh jajaran pengurus Muslimah Wahdah Daerah dan Cabang di setiap kecamatan.

Selain itu, pembagian paket ifthar melibatkan unsur pemerintah setempat dan kepolisian demi membantu menjaga keamanan.

Ketua Unit Sosial MWD Makassar, Rahmawati Ukkas menyatakan kegiatan ini merupakan wujud kepedulian terhadap sesama. “Setiap tahun MWD Makassar mengadakan santunan kepada fakir miskin dan yatim piatu, namun tahun ini tidak bisa diadakan dengan cara mengumpulkan massa,” ungkapnya.

Baca juga http://muslimahwahdah.or.id/wujudkan-tanggung-jawab-ummat-muslimah-wahdah-gelar-berbagi-ifthar-akbar/

Rahmawati menambahkan bahwasanya cara yang digunakan saat ini ialah dengan metode door to door dengan pengurus Muslimah Wahdah Cabang dan Majelis Taklim. Hal ini dikarenakan agar penyebaran paket ifthar lebih merata ke masyarakat.

Sitti Mulida Wahid, SPi selaku Ketua MWD Makassar berharap kegiatan ini bisa menjadi tradisi tahunan di Muslimah Wahdah. “Semoga kegiatan kita ini bisa berlangsung tiap tahun. Terima kasih seluruh muslimah yang berperan dan kaum muhsinin yang berpartisipasi hingga kegiatan Ifthar Akbar ini bisa terlaksana,” ujarnya.

0 Komentar

Belum ada pesan

Tinggalkan Pesan