MUSLIMAH WAHDAH PUSAT
MUSLIMAH WAHDAH PUSAT
TUTUP

Muslimah STIEM Bongaya Binaan PGM Muslimah Wahdah Kirim 15 Juta untuk Aleppo

Muslimahwahdah.or.id - MAKASSAR, SEMINAR MUSLIMAH KONTEMPORER

HUMANITY “SURIAH BERGEJOLAK,DIMANA UMMAT ISLAM?”

 (Senin/12/12/2016) Kegiatan Seminar Muslimah Kotemporer bertajuk HUMANITY ‘Suriah Bergejolak Dimana Ummat Islam?’ digelar. Kegiatan yang dipelopori oleh Komunitas Muslimah Istiqomah STIEM BONGAYA Makassar yang bekerja sama dengan Lembaga Dakwah Kampus KM MDI Fakultas Ekonomi dan Bisnis UNHAS ini diselenggarakan di aula Prof. Amiruddin FK-UNHAS. Seminar yang menghadirkan kurang lebih 300 muslimah muda dari berbagai kampus di makassar dan sekolah serta kalangan umum ini diisi oleh pemaparan materi oleh Ustadzah Hafsah Salim.S.Kep.NS. yang membahas secara mendalam seputar gejolak dan fenomena yang hingga kini terjadi Suriah. Selain pemaparan materi  juga rangkaian acara lainnya yang tidak kalah menarik dan penting seperti pemutaran short video ‘Suriah Is Calling serta Care for Humanity,sebuah moment akbar donasi kemanusiaan dari Makassar untuk Suriah yang alhmdulillah berhasil mengumpulkan  donasi sebesar 15 juta lebih termasuk adanya donasi berupa 5 pasang anting-anting emas 22 karat , jam tangan 1 buah , telepon selular 1 buah  dan sebuah alquran. Kegiatan ini  juga mendapat dukungan penuh dari Gerakan Muslimah Bisa dan Aksi Cepat Tanggap (ACT) sebagai mitra penyalur bantuan. sebagaimana yang dijelaskan oleh panitia ,kegiatan seminar ini bertujuan untuk menyadarkan para muslimah tentang kondisi dan problematika yang tengah terjadi di Suriah dan bagaimana wujud kontribusi  terhadap mereka di Suriah. Kegiatan yang melibatkan 25 orang panitia pelaksana ini juga dibuka secara resmi oleh wakil dekan III dari fakultas Ekonomi Unhas ibu Prof.DR.Hj.Rahmatia yang sangat mengapresiasi kegiatan dakwah dan kemanusiaan ini. (Tim liputan muslimah wahdah)

0 Komentar

Belum ada pesan

Tinggalkan Pesan