Muslimahwahdah.or.id - MAKASSAR, Ahad, 28 Juli 2019, Gedung Surya Indah Watampone dipadati oleh Muslimah Bone dalam Kegiatan Akbar Semarak Dzulhijjah yang mengambil tajuk “Refleksi Cinta dan Pengorbanan”. Kegiatan yang dilaksanakan oleh Muslimah Wahdah Bone ini berhasil menghadirkan 1089 orang peserta.
Peserta terlihat sangat antusias dan terus berdatangan sejak pagi tadi hingga teras gedung menjadi sasaran bermajelis oleh para peserta karena jumlah yang terus meningkat.
Kegiatan Semarak Dzulhijjah dengan dekorasi arabian ini mampu memancing para peserta dalam suasana haru yang terasa sejak awal kegiatan.
Kegiatan yang menghadirkan pemateri dari salah seorang daiyah dan trainer terbaik Muslimah Wahdah, Ustadzah Harniaty Latief, SE ini dirangkaikan dengan Sosialisasi Ayo Berqurban, yang semakin menambah semangat para peserta untuk membuktikan cinta dan pengorbanannya sebagaimana cinta dan pengorbanan Nabi Ibrahim ribuan tahun
lalu.
Baca juga http://muslimahwahdah.or.id/wahdah-islamiyah-gelar-nikah-massal/
Semoga melalui kegiatan ini mampu untuk kembali menghadirkan rasa cinta, rela kehilangan apapun untuk meraih cinta Allah, karena cinta tidak ada apa-apanya tanpa pengorbanan.
Koresponden Bone
0 Komentar
Belum ada pesan