MUSLIMAH WAHDAH PUSAT
MUSLIMAH WAHDAH PUSAT
TUTUP

Asmin Laura Hafid, Bupati Nunukan Ajak Ibu Rumahtangga Maksimalkan Ramadhan

Muslimahwahdah.or.id - MAKASSAR, Muslimah Wahdah Nunukan melaksanakan Daurah Ramadhan Muslimah 1443 di Kabupaten Nunukan. Dengan mengambil tema “Membingkai Taqwa Menuju Ramadhan Kaffah” kegiatan dapat terlaksana dengan lancar. Kendati masih dalam suasana pandemi maka kegiatan tahun ini dilaksanakan secara daring via zoom meeting.

Fokus DRM tahun ini adalah memberikan pemahaman kepada peserta mengenai Fiqih Ramadhan dan Amaliyah Ramadhan. Materi disampaikan oleh Daiyah yang sudah mumpuni dibidangnya. Fiqih Ramadhan disampaikan oleh Daiyah dari Muslimah DPD Wahdah Islamiyah Nunukan, Ustadzah Mawar Handayani dan materi kedua disampaikan oleh Daiyah dari Muslimah DPD Wahdah Islamiyah Tarakan.

Acara dibuka secara resmi oleh Bupati Nunukan Hj. Asmin Laura Hafidz dan sangat mengapresiasi atas terselenggaranya kegiatan ini, walaupun masih dalam suasana pandemi. “Atas nama Pemerintah Daerah Kabupaten Nunukan, saya menyambut baik kegiatan ini, agar kaum muslimah, terutama para ibu  rumah tangga dapat menyiapkan segala sesuatunya lahir dan batin untuk menyambut datangnya bulan Ramadhan dengan maksimal,” ujarnya.

Asmin Laura menambahkan  bahwa kesibukan ibu rumah tangga ketika menjalankan ibadah puasa dan mengurus keluarga yang jika tidak dilandasi oleh rasa ikhlas dan mengharap ridho Allah Subehanahu Wa Taala tentu akan terasa berat dan membosankan. Bupati perempuan dua periode ini berharap Daurah Ramadhan Muslimah kali ini mampu memberikan bekal ilmu, pemahaman dan juga terrmasuk trik-trik dalam mengatur waktu dengan baik, sehingga kualitas Ibadah dari Ramadhan satu ke Ramadhan berikutnya semakin baik.

Ketua Unit Dakwah Muslimah DPD Wahdah Islamiyah Nunukan, Mila Karmila menyampaikan bahwa tujuan dari Daurah Ramadhan Muslimah ini sebagai salah satu bentuk pelayanan dakwah kepada masyarakat, selain itu bukan hanya syiar kepada masyarakat namun output dari kegiatan ini adalah pembentukan kelompok belajar Al-quran dan Dirosa secara intensif.

Walaupun kegiatan dilaksanakan secara online di zoom meeting namun tidak mengurangi semangat para muslimah dalam mengikuti kegiatan ini, hal ini dapat terlihat dari banyaknya pertanyaan dari peserta baik secara langsung maupun melalui room chat yang disediakan.

Baca juga http://muslimahwahdah.or.id/sambut-ramadhan-muslimah-wahdah-islamiyah-bulungan-gelar-daurah-ramadhan-muslimah/

0 Komentar

Belum ada pesan

Tinggalkan Pesan