MUSLIMAH WAHDAH PUSAT
MUSLIMAH WAHDAH PUSAT
TUTUP

SEMINAR ” HIJRAH KU BERMULA DARI KAMPUS”

Muslimahwahdah.or.id - MAKASSAR, Sabtu, 9 Muharram 1439 H, Aula Prof. Amirudin Fakultas Kedokteran Unhas, disesaki oleh muslimah yang mengikuti kegiatan Seminar Hirahku bermula dari kampus, Kegiatan yang di inisiasi oleh Forum Muslimah Dakwah Kampus Indonesia Daerah Makassar Sebagai rangkaian Dari kegiatan GMMI 3 KARYA CINTA UNTUK NEGERI Oleh Forum Muslimah Dakwah Kampus Indonesia. Kegiatan ini mengundang pembicara seorang Dosen dari Universitas Muslim Indonesia, Zelfia,SIP,MM,M.Sos,I. Seminar yang semula menargetkan 500 peserta ini dihadiri tidak kurang dari 780 muslimah dari berbagai kampus yang ada di Mak assar. Mengetengahkan tema yang cukup menarik seminar ini disambut meriah oleh sejumlah peserta yang hadir. Hal ini terlihat dari antusias mereka dalam menanggapi pertanyaan dan aneka games dari pemateri. Paparan materi seputar Kisah hijrah Rasulullah dari Mekkah ke Madinah menjadi motivasi tersendiri yang diberikan pemateri, ditambah dengan bebrapa tips dan trik untuk mereka agar menjadikan AKtifitas Ngampus tidak sekedar status diantaranya adalah: Mahasiswa harus memiliki Visi, konsep diri dan target yang jelas. Diakhir sesi pemateri menutup dengan motivasi “ temukan Hijrah-mu yang hakiki. Kita hidup untuk Allah serta akan kembali kepada Allah, Maka Berhijrahlah (U2)

0409d561-202b-4461-a7dd-2ec0128a6c12 dc5be4f8-2c9e-4041-bf1b-24c73473102e

 

0 Komentar

Belum ada pesan

Tinggalkan Pesan